Oyster Perpetual Datejust merupakan lambang dari jam tangan klasik Rolex. Diciptakan pada tahun 1945, Datejust adalah jam tangan kronometer kedap air pemuntir otomatis pertama yang menampilkan tanggal dari jendela di posisi pukul 3 pada pelat jam – oleh karena itu menjadi namanya. Dengan estetika dan fungsinya yang abadi serta sejarah yang kaya, Datejust adalah ikon pembuatan jam tangan dan salah satu jam paling dikenali dari Rolex.
Estetika abadi Datejust membuatnya dapat dikenali langsung. Bentuk khas dari cangkang Oyster, bingkai cincin dari emas 18 karat yang beralur, lensa Cyclops di atas tanggal, dan tali jam Jubilee dengan kaitan lima keping – dibuat khusus untuk model ini – semuanya berperan dalam membuat jam tangan ini menjadi barang klasik.