Yacht-Master II
Oyster, 44 mm, emas kuning
Referensi 116688
Seni dalam memimpin
Oyster Perpetual Yacht-Master II dalam emas kuning 18 karat, dengan rantai jam Oyster, dan bingkai cincin yang dapat diputar ke dua arah dengan sisipan Cerachrom biru.
Bezel Ring Command
Hitung mundur tersinkronisasi
Rolex mencapai kesempurnaan ketika mengganti perhatiannya pada pendefinisian ulang tujuan dan fungsionalitas bezel. Biasanya, bezel beroperasi secara independen dari mekanisme internal; akan tetapi, bezel Ring Command pada kronograf regatta Yacht-Master II beroperasi bersamaan dengan mekanisme internal.
Sebagai sebuah komponen mekanis yang terpaut ke mesin jam, bezel secara harfiah berfungsi sebagai kunci untuk penghitung mundur yang dapat diprogram, memungkinkannya untuk diatur dan diselaraskan dengan urutan waktu mulai perlombaan. Rumit dalam desain, namun sederhana dalam penggunaan, jam tangan ini indah secara fungsional.
Dial putih
A characteristic aesthetic
Yacht-Master II dilengkapi dengan sebuah dial dan jarum-jarum jam baru yang merupakan ciri khas dari model-model Rolex Profesional, meningkatkan keterbacaan dan mempertajam daya tarik estetikanya. Dial tersebut kini menampilkan penanda jam yang berbentuk segitiga di posisi pukul 12 tepat dan sebuah penanda jam yang berbentuk persegi panjang di pukul 6 tepat demi kemudahan membaca jam tangan.
Cakram yang berpendar di jarum jam membedakannya dari jarum menit dengan jelas. Penghitung mundur pada Yacht-Master II dapat diprogram untuk durasi antara 1 dan 10 menit. Pemrograman diingat dengan mekanisme sehingga ketika diatur ulang, ia akan kembali ke pengaturan sebelumnya. Sekali diluncurkan, penghitung mundur dapat disinkronisasikan selama perjalanan untuk menyesuaikan penghitung mundur resmi dalam perlombaan.
Emas kuning 18 karat
Komitmen untuk keunggulan
Dengan mengoperasikan pabrik pengecoran eksklusifnya sendiri, Rolex memiliki kemampuan tak tertandingi untuk mencetak emas campuran 18 karat dengan kualitas terbaik. Sesuai dengan proporsi perak, tembaga, platinum, atau paladium yang ditambahkan, jenis-jenis emas 18 karat yang berbeda diperoleh: kuning, merah muda atau putih.
Jenis-jenis emas tersebut dibuat hanya dengan logam paling murni dan diperiksa secara cermat di dalam laboratorium perusahaan dengan peralatan tercanggih, sebelum emas dirupakan dan dibentuk dengan perhatian cermat yang sama demi kualitas. Komitmen Rolex pada keunggulan dimulai dari sumbernya.
Rantai jam Oyster
Perpaduan dari bentuk dan fungsi
Rantai jam Oyster adalah perpaduan sempurna dari bentuk dan fungsi, estetika dan teknologi, yang dirancang agar menjadi kuat dan nyaman. Rantai jam ini dilengkapi dengan pengait Oysterlock lipat, yang mencegah agar tidak terbuka secara tidak sengaja dan kaitan perpanjangan Easylink yang nyaman, yang juga khas Rolex.
Sistem kreatif ini memungkinkan pengguna dapat menambah panjang rantai jam sampai sekitar 5 mm, dengan memberikan kenyamanan tambahan dalam keadaan apa pun.
Detail teknis lebih Yacht-Master
Referensi 116688
Case model
Oyster, 44 mm, emas kuning
Arsitektur Oyster
Cangkang tengah monoblok, punggung cangkang dan kenop pemutar disekrup
Diameter
44 mm
Bahan
Emas kuning 18 karat
Bezel
Rolex Ring Command (dapat diputar 90° dua arah berinteraksi dengan mesin jam) dari emas 18 karat dengan sisipan Cerachrom biru dari keramik dan angka dari emas
Crown pemuntir
Bersekrup, sistem kedap air tiga tingkat Triplock
Kristal
Safir tahan-gores
Ketahanan terhadap air
Kedap air hingga 100 meter / 330 kaki
Mesin Jam
Perpetual, mekanis, pemuntir otomatis, kronograf regatta
Kaliber
4161, Buatan Rolex
Ketepatan
-2/+2 detik/hari, setelah ditutup cangkang
Fungsi
Jarum jam dan menit di tengah, jarum detik kecil di jam 6 tepat. Hitung mundur dapat diprogram dengan memori mekanis dan sinkronisasi sambil-jalan. Detik-henti untuk pengaturan waktu yang presisi
Osilator
Per rambut Parachrom biru paramagnetik
Pemuntiran
Pemuntir otomatis dua arah melalui rotor Perpetual
Cadangan daya
Kira-kira 72 jam
Rantai Jam
Oyster, kaitan tiga-kepingan padat
Bahan
Emas kuning 18 karat
Pengait
Pengait pengaman Oysterlock lipat dengan kaitan perpanjangan Easylink 5 mm yang nyaman
Dial
Putih
Detail
Tampilan Chromalight yang sangat mudah terbaca dengan pendaran biru yang tahan lama
Sertifikasi
Kronometer Superlatif (COSC + sertifikasi Rolex setelah ditutup cangkang)
Pelajari cara mengatur waktu dan fungsi lain dari jam tangan Rolex Anda dengan membaca panduan pengguna kami.
Yacht-Master II
Brosur
Hubungi Peritel Rolex Resmi
Hanya peritel Rolex resmi yang berhak menjual dan merawat jam tangan Rolex. Dengan keahlian, pengetahuan teknis, dan peralatan khusus yang diperlukan, mereka menjamin keaslian dari masing-masing dan setiap bagian dari Rolex Anda dan membantu Anda menentukan pilihan yang akan bertahan seumur hidup.
Jam tangan yang mungkin Anda sukai
Jam tangan ini telah dipilih untuk Anda. Tambahkan mereka dengan ikon hati ke daftar favorit Anda.